Berita

Jelang HUT Ke-7 Partai NasDem

Jum'at, 09 November 2018 berita

Memperingati HUT Ke 7, Partai NasDem akan menggelar Pasar Restorasi pada 10-11 November 2018 di De Tjolomadu, Karanganyar.

Partai NasDem mengusung tema Satu untuk Indonesia Lima Pondasi Bangsa.

“Di hari ulang tahun Nasdem yang ke tujuh ini bertepatan dengan Partai Nasdem Jateng dan DIY yaitu pembekalan caleg kabupaten kota, provinsi dan RI,” kata ketua DPW Partai Nasdem Jateng, ungkap Setyo Maharso yang dikutip dari Tribun Jateng, Jumat (10/11/2018).

Partai NasDem mengusung tema Satu untuk Indonesia Lima Pondasi Bangsa yang bermakna Indonesia harus tetap bersatu dibawah pondasi Pancasila.

Berbagi kegiatan akan diadakan untuk memeriahkan acara HUT Partai NasDem antara lain donor darah, wayang kulit, bazar kuliner Indonesia, UMKM, hingga aneka food truck.

Di HUT NasDem ke-7 juga akan dilaksanakan wisuda 3000 mahasiswa ABN yang akan dihadiri oleh Bapak Jusuf Kalla.

Selain itu, HUT NasDem ini merupakan yang pertama kalinya yang diadakan di luar Ibukota dan akan diadakan pembekalan calon legislatif (caleg) NasDem tingkat Jateng-DIY.

NasDem akan berbagi kebahagiaan dengan menggandeng 155 UMKM, kerajinan hingga kuliner se-Solo Raya dan akan diadakan bantuan kemanusiaan berupa donor darah serta bantuan untuk korban bencana dan hingga kuliner se-Solo Raya serta akan diadakan bantuan kemanusiaan berupa donor darah serta bantuan untuk korban bencana.

Selain itu, akan ada sekitar 25 artis yang tergabung dengan NasDem berkumpul di Solo.