Berita

Ratu Kalinyamat Dalam Poros Maritim Dunia

Senin, 15 April 2019 berita

Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia dan berpotensi untuk menjadi poros maritim dunia. Poros maritim merupakan sebuah gagasan strategis yang diwujudkan untuk menjamin konektifitas antarpulau, pengembangan industri perkapalan dan perikanan, perbaikan transportasi laut serta fokus pada keamanan maritim.

Mewujudkan Indonesia sebagai negara poros maritim dunia kembali mencuat setelah Prediden Joko Widodo ingin mengembalikan kejayaan Indonesia di bidang maritim. Dikutip dari laman PresidenRi.go.id, Presiden Jokowi menegaskan bahwa Indonesia akan menjadi poros maritim dunia, dengan kekuatan yang mengarungi dua samudera sekaligus menjadi bangsa bahari yang sejahtera dan berwibawa.

Namun, jauh sebelum Presiden mengangkat isu poros maritim dunia, sudah ada seorang yang sadar pentingnya dunia kemaritiman bagi sebuah negara. Dialah Ratu Kalinyamat yang hidup ratusan tahun lalu. Di zamannya, Ratu Kalinyamat telah menyadari pentingnya potensi laut bagi kemajuan suatu negara.

Dikutip dari laman ANTARA news, Ratu Kalinyamat merupakan salah satu penanda kejayaan Maritim Nusantara. Hal ini diungkapkan oleh Connie Rahakundini Bakrie seorang Pengamat Militer dan Pertahanan dalam Tol Laut dan Pahlawan Wanita Poros Maritim Dunia, yang diselenggarakan di atas Ferry ‘Portlink’ yang melintasi Selat Sunda, dari Merak ke Bakauheni Lampung dan kembali ke Merak, Senin 8 April lalu.

“Ratu Kalinyamat adalah salah satu penanda masa kejayaan Maritim Nusantara. Di tahun 1550 dan 1574, Ratu Kalinyamat sudah memimpin armada laut Nusantara yang berkekuatan ratusan kapal dan puluhan ribu prajurit, untuk mengusir Portugis dari Malaka,” Jelas Connie Rahakundini Bakrie.

Menjelang peringatan Hari Kartini yang jatuh pada bulan ini, merupakan momen yang tepat bagi kita semua untuk mengenang kembali sosok Ratu Kalinyamat. Selain R.A Kartini masih ada sosok lain yang juga dari Jepara, yang pantas disebut sebagai pahlawan nasional. Ratu Kalinyamat pantas mendapat penghargaan sebagai salah satu perempuan yang telah melampaui zamannya.

Perjuangan Ratu Kalinyamat yang melahirkan gagasan poros maritim dunia telah dirintis berabad-abad yang lalu. Menjadi perempuan yang memimpin sebuah negara, bahkan memiliki pemikiran menjadikan sebuah negara kecil yang pimpinnya menjadi poros maritim dunia, Ratu Kalinyamat jelas telah melampaui perempuan pada zamannya. Perjuangannya patut kita hargai, salah satunya dengan menjadikan Ratu Kalinyamat sebagai salah satu pahlawan nasional di Indonesia yang memperjuangkan rakyat dan memiliki gagasan menjadikan negara sebagai poros maritim dunia.

Sumber: http://presidenri.go.id/berita-aktual/indonesia-sebagai-poros-maritim-dunia.html