Berita

Peringati HUT Ke 7 NasDem Gelar Donor Darah

Sabtu, 10 November 2018 berita

KARANGANYAR (10 November): Dalam rangka HUT ke 7 Partai NasDem bekerja sama dengan PMI se Solo Raya menggelar donor darah di De Tjolomadoe Convention & Heritage Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Sabtu (10/11).

 

Berdasarkan pantauan partainasdem.id,   antusiasme masyarakat menjadi donor sangat tinggi. Panitia HUT NasDem bersama PMI  menargetkan dapat melayani 1000 pendonor dalam satu hari.

 

Salah satu petugas PMI asal Klaten, Guntur menerangkan petugas PMI yang dikerahkan dalam kegiatan tersebut berasal dari wilayah Solo Raya ditambah dari daerah sekitar seperti Grobokan, Semarang dan Magelang.

 

Menurut dia, target yang disasar adalah para pengunjung kegiatan HUT NasDem baik kader maupun masyarakat umum yang satu hari ini dihabiskan untuk 1000 pendonor.

 

“Kita juga rutin melaksanakan seperti ini tapi kebutuhan darah cukup banyak. Jadi kita menghimpun darah dari masyarakat yang suka rela untuk mencukupi persediaan,” katanya.

 

Salah seorang warga asal Klaten mengaku senang dapat berpartisipasi mendonorkan darahnya untuk membantu sesama. Ia menyambut positif gelaran acara HUT NasDem dan berharap kegiatan semacam ini dapat menjadi rutinitas.

 

“Kita berharap kegiatan semacam ini bisa dirutinkan karena sangat bermanfaat untuk sesama,” ungkapnya.

 

Pada kesempatan yang sama Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem Jawa Tengah (Jateng) Ali Mansyur tampak sumringah melihat animo masyarakat yang sangat tinggi dalam mengikuti kegiatan donor darah bersama NasDem dan PMI.

 

“Alhamdulillah dari kader dan masyarakat umum seperti yang kita lihat bahwa antuasias untuk melakukan kegiatan kemanusiaan ini sangat tinggi,” pungkasnya.(*)

Sumber: https://www.partainasdem.id/read/6525/2018/11/10/peringati-hut-ke-7-nasdem-gelar-donor-darah