Minggu, 31 Maret 2019
berita
Caleg DPR RI Dapil Jateng II Nomor Urut 1, Lestari Moerdijat menggelar kampanye akbar, Minggu 31 Maret. Kampanye akbar yang digelar di Lapangan Rendeng Kabupaten Kudus ini digadang-gadang menjadi kampanye terbesar di Jawa Tengah.
Selain menggelar kampanye, Lestari Moerdijat juga menggelar pesta rakyat dengan menyajikan puluhan masakan khas Kudus dan Nusantara. Hal ini dilakukan untuk memperkenalkan makanan khas Kudus dan Nusantara juga untuk memberdayakan UMKM masyarakat sekitar.
Berbagai makanan yang disajikan di antaranya ada Bakso Malang, Soto, Lontong, Opor Ayam, Sate, Ayam Geprek dll. Makanan ini disediakan secara gratis untuk peserta kampanye.
Antusiasme warga yang datang juga sangat luar biasa. Diperkirakan sekitar 50.000 orang datang, sehingga membuat kemacetan di beberapa titik menuju lokasi.
Kampanye akbar ini turut dimeriahkan oleh Group Orkes Melayu New Palapa dengan sejumlah artis terkenal, di antaranya Jihan Audy, Wiwik Sagita, Anggita Rahma, Brodin, Gerry Mahessa, dll.
Lestari Moerdijat juga memboyong 18 artis ibu kota, seperti Anisa Bahar, Bertrand Antoline, Kristina Dangdut, Raeshard Oktaviansha, Helena Andrian, Livy Andriany, Miranda Vera, Ajeng Kartika, Sylvia Fully, Jonathan Frizzy, Afdhal Yusman, Eddies Adelia, Roman D’Man, Krisna Mukti, Nafa Urbach dan Ageng Kiwi.
Selain untuk bertemu dengan pendukung dan simpatisan, kampanye akbar ini juga diharapkan dapat mengumpulkan suara dalam gelaran pesta demokrasi pada 17 April mendatang. Lestari Moerdijat juga meminya restu kepada masyarakat konstituen untuk bisa maju dalam gelaran Pileg dan Pemilu 2019.