Jum'at, 31 Januari 2020
berita
JAKARTA – Pengurus Pusat Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (PP ISNU) menawarkan kerja sama dengan MPR untuk menyosialisasikan 4 Pilar Kebangsaan yang merupakan program utama MPR. Pasalnya, ISNU sebagai badan otonom (Banom) NU memiliki kesamaan komitmen untuk menjaga NKRI dan Pancasila.
Hal ini disampaikan 10 perwakilan PP ISNU dalam audiensi dengan Wakil Ketua MPR dari Fraksi Partai NasDem, Lestari Moerdijat.
”Pertemuan tadi itu ingin kerja sama antara PP ISNU dengan MPR terkait 4 Pilar itu. Jadikan sejalan, ISNU itukan Banom NU. NU kan punya concern menjaga NKRI, Islam kebangsaan, terus NU juga punya semacam komitmen bahwa NKRI harga mati, Pancasila sudah final,” kata perwakilan PP ISNU Ali Rif’an seusai audiensi di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (29/1/2020).
Ali menjelaskan, lewat audiensi ini, ISNU telah menyampaikan maksud dan tujuan utamamya untuk menggandeng MPR melakukan sosialisasi di beberapa daerah di Indonesia yang mana, selama ini PP ISNU melakukan sosialisasi di kampus dan juga masyarakat umum.
“Kami sosialisasi di kampus dan juga masyarakat umum,” katanya.
Menurut Ali, dalam pertemuan tersebut, Lestari Moerdijat sangat mengapresiasi keinginan ISNU. Sehingga, akan ada tindak lanjut dengan melakukan pertemuan-pertemuan selanjutnya.
”Bu Reri (sapaan Lestari Moerdijat) sangat appreciate, ada pertemuan-pertemuan berikutnya untuk pendalaman,” tutup Ali.
Sumber: https://nasional.sindonews.com/read/1510753/12/jaga-keutuhan-indonesia-pp-isnu-ajak-mpr-kerja-sama-sosialisasi-4-pilar-1580281266