Berita

Indonesia Tidak Boleh Berhenti Bangun Karakter Anak Bangsa Cintai Tanah Air

Sabtu, 21 Juli 2018 berita

JAKARTA, (21 Juli):  Bangsa yang maju adalah bangsa adalah bangsa yang bisa membuat rayatnya mengetahui hak dan kewajibannya dalam hidup bernegara. Oleh karenanya, Indonesia tidak boleh berhenti dalam melakukan pendidikan bangsa khususnya pembangunan karakter untuk mewujudkan anak-anak bangsa yang semakin cinta tanah air.

Pernyataan tersebut diungkapkan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh saat membuka pendidikan bela negara Komando Strategi NasDem (Kostranas) di aula Ki Hajar Dewantara Kampus Akademi Bela Negara (ABN), Pancoran Jakarta, Jumat (20/7). Hadir pula dalam acara tersebut Ketua Majelis Tinggi NasDem Jan Darmadi serta Ketua Pembina Kostranas Syahrul Yasin limpo.

Surya melanjutkan, sebagai sebuah institusi partai politik, NasDem memiliki kepentingan untuk berkontribusi terhadap kemajuan bangsa. Hadirnya ABN merupakan wujud upaya NasDem dalam memberikan pendidikan tentang pemahaman yang lebih utuh mengenai cinta tanah air.

“Persoalan besar yang dihadapi saat ini adalah masih ada sebagian saudara-saudara kita yang mulai melalaikan peran dan fungsi soal arti keberadaan mereka sebagai anak bangsa yang tetap menjadikan Pancasila sebagai landasan kehidupan di Indonesia,” jelas Surya di hadapan ratusan kader Kostranas.

Surya pun mengapresiasi semangat kader muda Kostranas yang sudah mau bergabung dengan NasDem mengikuti pendidikan penguatan ideologi Pancasila di Kampus ABN. Surya berharap kader Kostranas dapat memberikan kontribusi yang berarti untuk sama-sama menjaga semangat cinta tanah air yang tidak boleh luntur dari masa ke masa.

“Kita ini lahir, makan, dan bekerja di negri ini, mundur atau majunya negri ini terletak di tangan kita,” paparnya.

Surya berharap Kostranas dapat menjadi tulang punggung dan pemangku kekuatan utama yang akan membangun dan mempersatukan perjuangan keluarga besar NasDem dalam menjaga nilai-nilai ideologi Pancasila. Surya menyadari pikiran-pikiran besar untuk menjaga keutuhan dan kesatuan NKRI tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah.

“Seluruh komponen masyarakat harus ikut mengambil bagian untuk ikut menjaga marwah harkat martabat kepedulian kita,” paparnya.

Sementara itu, Ketua Pembina Kostranas Syahrul Yasin limpo yang juga Ketua DPP NasDem bidang Otonomi Daerah menuturkan keikutsertaan Kostranas dalam pendidikan di ABN diyakini dapat membuat Kostranas semakin baik. Syahrul mengungkapkan Kostranas dapat diandalkan untuk menjadi ujung tombak NasDem dalam menjaga ideologi Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika.

“Kostranas akan jadi ujung tombak Partai untuk sama-sama wujudkan cinta tanah air,” paparnya.

(Uta/*)

Sumber: http://partainasdem.id/read/5620/2018/07/21/indonesia-tidak-boleh-berhenti-bangun-karakter-anak-bangsa-cintai-tanah-air