Senin, 24 September 2018
berita
JAKARTA (23 september): Ketua KPU Arief Budiman mengangkat bendera untuk melepas karnaval kampanye damai di Silang Monas Jakarta. Pelepasan balon juga turut meramaikan pelepasan para peserta Pemilu 2019 untuk mengikuti kampanye damai.
Karnaval dimulai juga dengan pembentangan spanduk kampanye bertuliskan kampanye damai diikuti dengan marching band. Capres Jokowi dan Cawapres KH Ma’ruf Amien ada di barisan berikutnya. Jokowi-Amin nampak menaiki mobil golf didampingi Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Amin Erick Thohir. Jokowi sendiri yang menyetir mobil golf tersebut.
Di sepanjang karnaval, Jokowi-Ma’ruf kepada masyarakat mengacungkan jari telunjuk untuk menunjukkn nomor urut mereka, yakni 1 atau 01. Barisan karnaval berikutnya diisi oleh NasDem dan parpol-parpol pendukung.
Di belakang Jokowi-Ma’ruf terdapat juga Capres Prabowo Subianto dan cawapres Sandiaga Uno. Mereka juga naik mobil golf.
Tujuan deklarasi dan kampanye damai ialah untuk memerangi hoaks, ujaran kebencian dan politisasi SARA supaya tercipta suasana damai selama penyelenggaraan Pilpres 2019. (Uta)
Sumber: https://www.partainasdem.id/read/6107/2018/09/23/nasdem-dan-jokowi-amin-kampanye-damai-perangi-hoaks-dan-politisasi-sara